Masalah Hak Cipta

Bukannya saya membesar-besarkan masalah Hak Cipta, tapi saya perduli kepada anda terutama Blogger Indonesia. Jika blog anda belum ada yang melihat memang tidak masalah, tapi jika blog anda sudah banyak yang melihat itu akan menjadi masalah yang besar !. Blog anda yang sudah susah payah anda buat, akan hancur karena hal sesimpel ini. Orang akan berpikir, template orang saja diakui, jangan-jangan artikelnya hasil karya orang lain diakui semua.


Coba anda lihat situs orang luar Negeri, kebanyakan mereka membeli template, tapi mereka tidak pernah menghapus nama pembuat template, karena mereka tahu tidak gampang membuat template. Memikirkan design template dengan matang, menuangkan design ke kode HTML dan CSS dibawah komando XHTML yang terkenal dengan disiplinnya (lupa tag penutup saja tidak akan diterima), menyesuaikan tampilannya, dll. Semoga anda mengerti itu...


Apa yang anda lakukan jika kebuyaan Negeri kita seperti Batik, Reog, lagu, dll diakui oleh Negeri orang lain ?, pikirkan hal itu baik-baik.

2 comments:


  1. betul itu

  2. Ijin pake template-nya ya mas.. tutorialnya sangat2 membantu sekali buat saya..biarpun masih pingin banyak2 tanya sama mas..
    salam kenal..kalo berkenan berkunjung keblog saya mas

    oghex (experiencebetold dot blogspot dot com)

Posting Komentar


Creative Commons License
Masalah Hak Cipta by Nano Yulianto is licensed under a Creative Commons Attribution 3.0 Unported License.
Based on a work at http://nanoyulianto.blogspot.com/2011/03/masalah-hak-cipta.html.
Permissions beyond the scope of this license may be available at http://nanoyulianto.blogspot.com/.